09 Mei, 2013

Aku, Dia; Cinta


*Perkenalan
Aku mengenalnya sepintas saja,
Sekedar pernah bersapa
sekedar sapa apa adanya,
hanya seperlunya.
Tak kurang tak lebih.

Aku tak pernah menyapanya lebih banyak,
bukan aku tak mau atau tak berani,
tapi aku menghormatinya.

Dia begitu bersahaja,
menjaga pandangan, pakaian dan tutur kata.
Jadi, mana mungkin aku merusak 
semua keindahan itu.
Aku tak ingin keanggunan busana dan tutur katanya 
ternodai oleh tingkah lakuku.

*Permata Berlapis Kaca 
Dia ibarat permata berlapis kaca,
tak ada yang bisa menyentuhnya,
karena ia sangat istimewa.

Tapi entah kenapa,
tegur sapa ala kadarnya itu membuatku kelimpungan,
seolah baru menyapa sang ratu bertahta.
Terkesan sekali aku dibuatnya.

*Definisi Cinta
Sampai saat ini,
aku hanya mampu menatap dan menyapanya dari jauh,
jauh sekali,
dari lubuk hatiku yang terdalam.

Dia membuatku mengaguminya terlalu berlebihan,
sampai aku tak mampu memahami,
apakah ini kekaguman yang wajar,
atau ini yang mereka sebut Cinta itu.

Cinta? Ah, kata-kata itu terlalu klasik untukku.
Kata-kata yang telah lama kudengar, dengan sejuta definisinya.
Tapi, jujur, aku tak pernah memahami
bagaimana citrarasa makhluk yang bernama Cinta ini,
apalagi mendefinisikannya dalam versiku sendiri.
Aku buta tentang rasa ini.

*Tentang Cinta 
Tentang Cinta,
sebenarnya banyak teman yang mengajariku,

katanya cinta itu indah,
cinta itu sahdu mendayu.

Bahkan, Habiburrahman el-shirazy
Sang penulis novel-novel tentang cinta
yang sangat kukagumi itu
ikut mengajariku tentang cinta,

katanya:

"CINTA adalah KEKUATAN yang mampu
mengubah duri jadi mawar,
mengubah cuka jadi anggur,
mengubah malang jadi untung,
mengubah sedih jadi riang,
mengubah setan jadi nabi,
mengubah iblis jadi malaikat,
mengubah sakit jadi sehat,
mengubah kikir jadi dermawan,
mengubah kandang jadi taman,
mengubah penjara jadi istana,
mengubah amarah jadi ramah,
mengubah musibah jadi muhibbah,
itulah CINTA."

*Pengakuan Jujur Tentang Cinta 
Dalam puisi selanjutnya,
beliau menyadari bahwa, 
tak ada yang mampu mendefinisikan cinta secara utuh,
sama sepertiku yang bahkan tak pernah mampu sama sekali
mendefinisakan cinta dalam versiku.
Ini pengakuan jujur beliau itu,

"Sekalipun CINTA telah kuuraikan dan kujelaskan panjang lebar.
Namun jika CINTA kudatangi, aku jadi malu pada keteranganku sendiri.
Meskipun lidahku telah mampu menguraikan dengan terang.
Namun tanpa lidah, CINTA ternyata lebih terang.
Sementara pena begitu tergesa gesa menuliskannya.
Kata kata pecah berkeping keping begitu sampai kepada CINTA.
Dalam menguraikan CINTA, akal terbaring tak berdaya.
Bagaikan keledai terbaring dalam Lumpur.
CINTA sendirilah yang menerangkan CINTA dan perCINTAan."

*Pinangan 
Jika membuka lembaran masa lalu,
sepertinya sudah beberapa kali aku pernah mengagumi
lawan jenis yang sebaya atau
beberapa tahun lebih muda dariku.

Tapi entah kenapa, yang ini sepertinya lain.
Aku seolah mengagumi semua sisi darinya.
Tentang senyumnya, tawanya, sapanya, busananya, akhlaknya,
dan lain-lainnya, begitu banyak.

Tapi sekali lagi,
aku telah bertekad takkan mengusiknya,
apapun namanya.

Biar rasa ini berlalu begitu saja.
Aku tak berhak mencurahkan rasa ini kepadanya,
jika aku tak mampu menatapnya dalam tatapan halal yang lebih lama.

Jarak masa begitu membentang jauh
jika aku mengutarakan rasa ini
dalam lembaran pinangan dan
kemudian memintanya menunggu untuk sebuah akad suci itu.

Karena aku masih punya asa untuk kedua orangtuaku.
Untuk membahagiakan mereka terlebih dahulu.
Tak ada kebahagianku sebelum kebahagian kedua orang tuaku.
Itu komitmenku tempo dulu yang takkan pernah kuingkari.

*Bayang-Bayang Rindu 
Jujur saja,
aku tak ingin meraba rasa ini terlalu dalam,
karena takut ia hanya sekam
yang akan membakarku
jika terpercik api-api nafsu itu.

Aku berusaha untuk selalu menghindar darinya,
walau terkadang aku tak berkutik
kala rindu dan bayang-bayang itu menyambangi dalam sepi.

*Janji-Janji Surga
Sudahlah, 
aku tak mampu berbuat banyak,

menghapus virus ini terlalu kusar bagiku,
membiarkannya tetap bersarang dalam hati
juga hanya akan membuatku semakin beku.

Biarlah semua ini mengalir pada arusnya,
berotasi pada orbitnya.

Untuk saat ini, aku hanya mampu mengatakan
"aku sungguh mengagumimu" itu saja.

Tak mau berharap lebih.
Tak mau berjanji-janji surga.

*Makhluk Halus Bernama Cinta
Terakhir,
jika benar ini cinta,
ia akan kuserahkan pada takdirNya.

Jika catatan di Lauh Mahfuzd itu,
aku bersamanya, maka
dia pasti ada dihujung penantian,

namun jika catatan takdir itu,
aku bukan bersamanya,

pasti orang yang lebih baik dariku,
yang lebih beruntung dariku,
yang lebih pantas dan siap dariku
akan menemukannya.

Biar rasa ini hanya jadi rahasia antara aku dan Tuhanku.
Dalam misteri sebuah rasa.
Pada makhluk halus bernama Cinta.


Di malam yang mulai menghangat,
Maroko, 8/5/2013.