Aku bingung
Bingung,
pada diriku yang bingung
Bingung,
pada diriku yang linglung
Entah
kenapa
Entah
darimana
Entah
bagaimana
Dia hadir
begitu saja
Merenggut
asa
Menelan
nestapa
Mengikat
raga
Memasung
jiwa
Akhirnya
menambah siksa
Rasa
ini bak telaga surga
Yang
tak pernah ku rasa
Aneh,
sungguh aneh
Tapi,
seolah-olah nyata
Di depan
mata, setiap berkaca
Rindu
ini bak nirwana
Indah,
tapi tak terbaca.
Aneh, tak terindra.
Aneh, tak terindra.
Seaneh
dia yang hadir begitu saja
Sapanya,
senyumnya, semua darinya
Indah
nian rasanya
Madu
saja kalah rasa dengannya
Apalagi
sesendok gula
Aih,
entah sampai kapan aku bingung
Bingung,
pada diriku yang bingung
Bingung,
pada diriku yang linglung
Maroko,20/2/2013.
0 komentar:
Posting Komentar
kritik dan saran yang konstruktif selalu kami tunggu dari para pembaca yang budiman,,,,,!!!